ramayanti.nesfi@gmail.com

Selasa, November 04, 2014

Pendidikan Dalam Masyarakat Modern Sederhana



BAB I
PENDAHULUAN
A.    Latar Belakang
Setiap individu dalam masyarakat merupakan potensi yang harus dikembangkan untuk mendukung dan melancarkan kegiatan pembangunan dalam masyarakat tersebut. Manusia sebagai individu, sebagaimana kodratnya memiliki sifat baik maupun buruk. Sifat-sifat yang kurang baik inilah perlu dibina dan dirubah sehingga melahirkan sifat-sifat yang baik lalu dibina dan dikembangkan. Proses perubahan dan pembinaan tersebut disebut dengan pendidikan.
Melalui pendidikan, manusia diharapkan menjadi individu yang mempunyai kemampuan dan keterampilan untuk secara mandiri meningkatkan taraf hiudupnya baik lahir maupun bathin serta meningkatkan peranannya sebagai individu/pribadi, warga masyarakat, warga Negara dan sebagai khalifah-Nya     
B.     Pembatasan Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas, penulis membatasi pembahasan dalam makalah mengenai Pendidikan dalam Masyarakat Modern dan Sederhana.
C.    Tujuan
Adapun  tujuan dari penulisan makalah ini adalah
1.   Mengetahui apa itu pendidikan
2.   Mengetahui pendidikan masyarakat modern
3.   Mengetahui pendidikan masyarakat sederhana
4.   Melengkapi nilai tugas mata kuliah landasan ilmiah ilmu pendidikan